Pehitungan FIFA Tidak Ada Calon Kandidat Pemain Terbaik di Manchester City


Pehitungan FIFA Tidak Ada Calon Kandidat Pemain Terbaik di Manchester City - Manchester City tak menempatkan satu pemain pun di daftar calon Pemain Terbaik FIFA tahun ini. Eks bek City Joleon Lescott mengungkapkan penilaiannya.

FIFA sebelumnya telah mengumumkan 10 kandidat peraih penghargaan Pemain Terbaik FIFA 2019 pada Rabu (31/7/2019). Dari 10 nama itu, lima di antaranya merupakan pemain dari Liga Inggris di musim 2018/2019 lalu.

Mereka adalah Harry Kane, Eden Hazard, Sadio Mane, Mohamed Salah, dan Virgil van Dijk. Tidak adanya pemain City yang masuk ke daftar itu bikin sang manajer, Pep Guardiola, heran.

Keheranannya cukup beralasan, mengingat City musim lalu menyapu bersih gelar domestik: Premier League, Piala Liga Inggris, dan Piala FA.

Terkait hal ini, Lescott menilai bahwa kualitas pemain yang merata membuat City tak punya sosok yang benar-benar menonjol, tak seperti tim lainnya.

Lihat juga:  PLN Berencana Potong Gaji Karyawan Untuk Bayar Kompensasi Listrik Padam

 "Ada pemain-pemain yang jelas sudah tampil di level tinggi dengan sangat konsisten. Jadi mereka seharusnya bisa terlihat, tapi memang mereka tak menggantungkan diri pada individu atau sosok yang bisa bikin mereka merasa kehilangan," ungkapnya dilansir Sportsmole.

"Anda melihat mereka tampil sangat baik musim lalu dengan Kevin de Bruyne absen di sebagian besar jalannya musim, setelah penampilannya di musim sebelumnya. Itu menunjukkan bahwa gaya dan struktur Pep itu yang jadi kunci untuk Manchester City."

"Semua individu itu sama pentingnya dengan yang lainnya. Dia benar kok dengan apa yang dia ucapkan karena mereka melakukan hal-hal yang sebelumnya tak terlihat atau terdengar. Tapi saya yakin mereka senang bisa memenangi titel-titel," imbuh pemain yang memperkuat City selama lima musim ini.
Share on Google Plus

About Admin

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 komentar :

Posting Komentar