
Liverpool masih berada dalam jalur juara Liga Inggris Premier League. Tapi kekalahan atas Watford bikin potensi sejumlah rekor The Reds kini sudah sirna.
Kekalahan pertama di Premier League musim ini baru saja diterima Liverpool dalam lawatannya ke markas Watford, Minggu (1/3) dini hari WIB. Menghadapi tim yang masih berkutat di papan bawah itu, The Reds takluk 0-3.
Kekalahan memang tak berdampak pada posisi Liverpool sebagai pemuncak klasemen sementara. Bukan apa-apa, selisih 22 angka atas Manchester City -- usai memainkan satu laga lebih banyak, bikin The Reds masih unggul telak.
Di sisi lain, ada sejumlah rekor dan pencapaian yang sudah tidak bisa lagi berpeluang untuk dikejar oleh skuat Jurgen Klopp usai kalah dari Watford. Berikut potensi rekor yang sudah sirna itu seperti dirangkum dari sejumlah sumber:
Rekor kemenangan beruntun
Kemenangan beruntun Liverpool di Premier League terhenti di angka 18, jumlah yang juga menyamai rekor terpanjang di ajang itu hasil torehan Man City di 2017. Padahal jika menang atas Watford, The Reds akan bisa menorehkan rekor baru.
Rekor rentetan tidak terkalahkan terpanjang
Sebelum dibekap Watford, Liverpool sempat melaju tidak terkalahkan dalam 44 laga Premier League. Saat itu Liverpool butuh lima lagi untuk bisa menyamai rekor Arsenal (49 laga tak terkalahkan), tapi peluang tersebut kini sudah sirna.
'Invincible'
Dengan kekalahan atas Watford, Liverpool dipastikan tidak bisa menyamai sebuah rekor istimewa lainnya milik Arsenal. Saat ini The Gunners masih bisa menepuk dada sebagai satu-satunya tim yang tidak terkalahkan (invincible) dalam semusim Premier League.
Rekor hari terbanyak tanpa terkalahkan
Kekalahan atas Watford sekaligus membuat Liverpool dipastikan tak lagi bisa mengejar satu rekor Arsenal lainnya, yang pernah tidak terkalahkan selama 539 hari antara Mei 2003-Oktober 2004 di Premier League.
0 komentar :
Posting Komentar